ikiwonosobomas.com

Cara Anto Widy, Anak Wonosobo Yang Meraih Omset Rp 150 Juta Per Bulan

Cara Anto Widy, Anak Wonosobo Yang Meraih Omset Rp 150 Juta Per Bulan
IkiWonosoboMas.com - Apa yang dicapai oleh Anto Widy meraih omset Rp 150 juta per bulan, tentu bukan pekerjaan sehari semalam.  Anto harus berjuang dari tiga tahun yang lalu ketika mulai budidaya tanaman Yakon yang berkhasiat bagi penderita diabetes. Yang belum baca tentang Anto Widy sila baca disini

Mungkin pada saat itu, Anto sudah tahu peluang tanaman Yakon yang harganya cukup menggiurkan. Saat ini daun yakon bisa dijual seharga Rp 200.000 per kilogram (kg). Sementara dalam bentuk serbuk, harganya dibanderol Rp 400.000 per kg. Adapun umbinya bisa dijual seharga Rp 50.000 per kg. Pertanyaannya bagaimana cara menanam dan budidaya Yakon?

Cara Budidaya Tanaman Yakon
Tanaman Yakon pada dasarnya sangat mudah ditanam walaupun untuk iklim tanaman Yakon membutuhkan daerah yang lembab berada di ketinggian sekitar 1.000 mdlp-1.300 mdpl. Sama seperti tanaman lainnya, tentu saja tanaman yakon harus rajin dipupuk dengan pupuk kompos serta disiram secara berkala.

Walaupun demikian, bukan berarti tanaman ini tidak bisa tumbuh di daerah yang agak panas. Namun ketika ditanam di daerah agak panas harus diakalin dengna penggunaan terpal untuk melindunginya dari cahaya matahari langsung.

Untuk media tanam, tanaman Yakon bisa tumbuh jika ditanam di pot, tetapi untuk ditanam dalam skala yang besar, tentu saja yang terbaik adalah ditanam langsung di tanah.

Cara budidaya tanaman yakon dengan cara distek seperti menanam singkong. Sebaiknya dalam budidaya tanaman yang disebut juga tanaman insulin ini tidak menggunakan bahan kimia karena bisa mempengaruhi warna daun. Untuk itu sebisa mungkin menggunakan pupuk kandang.

Pada saat menanam, pembudidaya juga harus memperhatikan umbi yakon jangan sampai membusuk karena air. Ini karena pada yakon, komoditi yang bisa diperdagangkan bukan hanya daunnya tapi juga umbinya.

Untuk mendapatkan bibit tanaman yakon, saat ini sudah banyak penjual bibit tanaman yakon baik menjual secara online ataupun langsung. (Sumber:aktualita.co)

0 Response to "Cara Anto Widy, Anak Wonosobo Yang Meraih Omset Rp 150 Juta Per Bulan"

Posting Komentar