ikiwonosobomas.com

Mengenal Carica Dari Pegunungan Dieng Wonosobo

Iki Wonosobo Mas - Bagi orang Wonosobo atau siapa saja yang pernah pergi ke daerah yang baru milad ke 189 itu pasti tahu carica. Carica, adalah buah pepaya gunung. Bentuknya kecil sebesar buah alpukat dan hanya tumbuh di daerah tinggi basah sekitar 1000 – 1500 meter diatas permukaan laut. Carica berasal dari pegunungan Andes – Amerika.

Bila kita pergi ke dataran tinggi Dieng, kita akan meliat banyak pohon carica di pinggir jalan. Mulai dari Desa Wadas Putih sampai ke Dieng, berjejer pohon carica yang sengaja ditanam pemiliknya. Pohon carica tidak begitu tinggi hanya sekitar 1-2 meter. Pohon carica tidak berkayu seperti pohon pepaya pada umumnya. Tetapi pohon carica mempunyai cabang lebih banyak.

Buah carica berukuran 6-10 cm dan dengan diameter 3-4 cm. Dagingnya keras dan bila matang berwarna kuning jingga. Bila dibuka baunya harum, didalamnya terdapat biji yang diselimuti sarkotesta berwarna putih dan berair. Bijinya berwarna hitam dengan jumlah yang sangat banyak dan padat.

Sementara buah carica yang masih mentah berwarna hijau gelap. Buah carica mengandung getah yang akan berkurang bila mendekati kematangannya.

Buah carica biasanya diolah menjadi manisan. Berkembangnya waktu carica juga diolah menjadi selai, jus dan keripik.

0 Response to "Mengenal Carica Dari Pegunungan Dieng Wonosobo"

Posting Komentar